Selasa, 20 Juni 2023

Gereja Dalam Pusaran Arus Zaman

Oleh: Andra Geraldo (Siswa kelas X SMAK Seminari Labuan Bajo)

Kondisi gereja saat ini sedang tidak baik-baik saja. Hal ini dapat dilihat dari semangat umat begitu kecil dalam mengikuti berbagai kegiatan gereja seperti jarang mengikuti perayaan ekaristi, aktif dalam kegiatan doa, rekoleksi, bakti sosial dalam lingkungan gereja dan lain sebagainya. 
Situasi dan kondisi seperti ini yang bisa menghambat gereja berkembang. Gereja tidak akan bisa berkembang dengan sendirinya. Karena itu, gereja membutuhkan keterlibatan orang-orang beriman kepada Yesus Kristus.
 
Gereja yang dimaksudkan dalam tulisan ini bukan bangunan fisik yang megah dan menaranya menjulang tinggi tetapi orang-orang yang percaya kepada Yesus Kristus sebagai Juru Selamat manusia. Hal ini bisa dilihat dalam Kitab Suci yang menceritakan tentang para murid yang berkumpul bersama sambil berdoa kepada Tuhan Allah mereka. Di sinilah cikal bakal lahir Gereja.

Salah satu hal yang mempengaruhi minimnya semangat umat dalam hidup menggereja ialah perkembangan dunia saat ini. Dunia semakin berkembang tetapi kesadaran manusia semakin berkurang. 

Seperti yang kita ketahui bersama perkembangan dunia saat ini sangat baik. Namun, perlu kita ketahui juga bahwa dengan berkembangnya dunia, maka akan muncul berbagai hal, baik itu positif maupun negatif.

Dengan melihat sisi positif dari perkembangan dunia saat ini dapat mempermudah komunikasi dengan menggunakan alat teknologi dan munculnya berbagai sarana transportasi yang memudahkan masyarakat dalam beraktivitas. 

Dengan menggunakan berbagai sarana tersebut manusia dapat hidup dengan baik. Aktivitas manusia lebih efektif dan efisien. Orang tidak lagi membutuh waktu yang lama untuk membagi informasi. Dalam sekejap mata ketika jari menari di atas papan keyboard, informasi itu tersebar luas. Dengan demikian, orang selalu mengatakan perkembangan teknologi dan informasi saat ini dapat membentuk kampung global (global Village). 

Tetapi perlu kita ketahui juga bahwa perkembangan dunia saat ini tidak hanya memberikan hal positif saja, tetapi juga membawa dampak negatif bagi setiap orang. Salah satunya bagi Gereja Katolik. 
Gereja Katolik saat ini dihadapkan dengan berbagai persoalan bukan hanya tentang minimnya semangat umat, tetapi juga dengan munculnya berbagai aliran sesat. 

Hal ini dipengaruhi oleh tuntutan dunia yang semakin besar, orang banyak lebih memilih hal yang praktis dan tidak mau melakukan sesuatu yang memerlukan perjuangan.

Dengan munculnya berbagai godaan-godaan duniawi yang membuat banyak orang terbawa oleh arus zaman dan menganggap bahwa hidup hanya uang, uang dan uang. 

Dengan hal itu mereka mengorbankan waktu untuk melayani Tuhan dengan bekerja dan dengan kata lain mereka hidup hanya dengan uang dan mengesampingkan Tuhan. Mereka melakukan segalanya untuk menyenangkan diri sendiri dan melupakan tugas mereka sebagai anak-anak Allah.
Kita hidup bukan hanya untuk bekerja saja, tetapi juga berdoa begitu pun sebaliknya. Berdoa dan bekerja harus berjalan secara bersamaan. Kita tidak dapat hidup tanpa bekerja dan kita juga tidak dapat hidup tanpa Tuhan.

Selain itu banyak umat Katolik yang menganggap bahwa hari minggu adalah hari libur dan tidak ada kegiatan yang mesti dilakukan, padahal hari minggu adalah hari Tuhan. Hal inilah yang membuat banyak orang tidak menghadiri perayaan Ekaristi pada hari minggu.

Hal yang dapat kita lakukan saat ini adalah meningkatkan semangat umat dalam menggereja lebih khusus anak-anak dan kaum muda, karena merekalah masa depan Gereja. 

Dengan cara apa kita meningkatkannya? Tentunya dengan mengikuti berbagai kegiatan dan organisasi Gereja seperti, Sekami, OMK, dan kelompok-kelompok doa.
Dengan meningkatnya organisasi-organisasi Gereja, maka dengan itu semangat umat dalam menggereja semakin tinggi. 

Hal itu juga akan berjalan dengan baik apa bila semua umat Katolik mempunyai kesadaran untuk mampu memilah dan memilih mana hal yang baik bagi diri sendiri dan bagi Gereja dengan kata lain kita harus mempunyai daya filter yang baik agar mampu melihat dan membaca mana hal yang baik bagi Gereja di tengah perkembangan dunia saat ini.
          “CATHOLIC FOREVER “
                     

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Kepergian

Tentang Kepergian,  pasti selalu ada jejak keindahan yang harus dikenang agar bisa mengerti bahwa tak selamanya Kepergian mening...